Tanggal 14 Februari selalu identik dengan yang namanya hari
valentine, hari kasih sayang. Di Indonesia, budaya valentine bukan merupakan
budaya asli sehingga perayaannya hanya merupakan optional saja. Bagi yang mau
merayakan monggo, bagi yang tidak juga gak ada masalah. Terserah – terserah saja
J.
Banyak kontraversi seputar hari valentine ini. Terlebih lagi,
mendekati hari tersebut, broadcast di bbm saya isinya tentang menolak untuk
merayakan hari valentine tersebut karena latar belakang sejarahnya. Karena,
konon, menurut isi broadcast bbm yang saya terima, hari valentine didasari oleh
pastor yang meninggal bunuh diri karena cinta yang tak sampai. Ah, whateverlah,
saya gak perduli dari semua itu. Jujur, saya juga dulu pernah merayakan bareng
pacar waktu dulu masih SMA. Yang saya lakuin waktu itu adalah, hanya untuk
menikmati momen-momen spesial saja. Gak ada maksud apapun. Lagipula saya
orangnya openminded, gak mau berpikiran picik dan dangkal. Santai sajalah..
Terus, dihari valentine tahun ini ada yang spesial? YA! Ada!
